Conteudo Seluk

Tanpa Messi, Barcelona Tidak Bisa Apa-apa

Penampilan Barcelona di musim 2019/20 masih belum memuaskan. Mereka disebut terlalu bergantung pada sosok Lionel Messi .
Hal ini terlihat saat Barcelona gagal mengalahkan Slavia Praha dalam matchday empat Liga Champions, Rabu (6/11) dinihari WIB. Bermain di Camp Nou, mereka ditahan imbang 0-0.
Hasil negatif itu menjadi yang kedua secara beruntun bagi tim asuhan Ernesto Valverde , setelah sebelumnya dikalahkan Levante 1-3 di Liga Spanyol akhir pekan lalu.
Secara keseluruhan, penampilan Barcelona di laga itu memang tak baik. Mencatatkan 14 tembakan, namun tak ada yang berbuah gol. Tak hanya itu, lini serang mereka pun terlalu bertumpu pada Messi. Dari 14 tembakan yang dilesakkan Barca, delapan di antaranya diciptakan oleh La Pulga. Ousmane Dembele dan Antoine Griezmann bahkan tak memiliki peluang sama sekali.
Pada saat dikalahkan Levante, kondisinya mirip. Sembilan tembakan mampu dilepaskan Barcelona, namun lima di antaranya dibuat oleh Messi. Sementara kombinasi Luis Suarez, Ansu Fati, dan Griezmann hanya membuat empat

Baca Juga : Lampard Ingin Hudson-Odoi Bekerja Lebih Keras

tembakan.
Messi pun sejauh ini menjadi pencetak gol kedua terbanyak Barcelona dengan enam gol di seluruh ajang, hanya kalah dari Suarez yang sudah membuat delapan gol. Padahal, Messi sempat absen di awal musim karena cedera.
Eks manajer Arsenal, Arsene Wenger , menyebut Barcelona saat ini sudah tak semenakutkan dulu. Selain itu, ketergantungan mereka pada Messi semakin besar.
"Mereka (Barcelona) punya sejarah sebagai tim brilian yang bermain secara kolektif, dan Messi menjadi puncak dari semuanya untuk membuat perubahan," ujar Wenger seperti dikutip Marca.
"Tapi saat ini sepertinya mereka bermain dengan hanya menunggu Messi," sambungnya.
"Mereka dulunya tim yang fantastis, tapi kini mereka sudah kehilangan karisma dan mereka harus berpikir seberapa besar pengaruh kegagalan di Liga Champions musim-musim sebelumnya pada mereka."
"Dilihat dari luar, kelihatannya mereka sudah kehilangan karisma," demikian pria asal Prancis itu.

0 Comments

Sign In Sign Up Sign In By Facebook