Real Madrid melalui laga penuh drama kala bertandang ke Borussia Moenchengladbach. Tertinggal dua gol, Los Blancos menyamakannya di penghujung pertandingan.
Madrid melawat ke Borussia Park, Rabu (28/10/2020) dini hari WIB di Matchday II Liga Champions. Tampil dominan, pemilik gelar terbanyak Liga Champions tersebut malah dua kali kecolongan.
Marcus Thuram menjebol gawang Thibaut Courtois di menit ke-33 dan 58. Sementara Madrid dibuat frustrasi oleh pertahanan Gladbach dalam upaya mengejar ketertinggalan.
Gol-gol itu pada prosesnya tiba begitu belakangan. Karim Benzema menipiskan selisih di menit ke-87, lalu Casemiro menyelamatkan satu poin untuk Madrid lewat golnya di menit ke-93.
Pelatih Madrid Zinedine Zidane menyoroti kesalahan timnya hingga kecolongan. Ia memuji reaksi dari para pemain, tapi menegaskan hasil ini tak cukup
Baca Juga : Pelatih Timnas: Main 10 Orang, Thailand Tetap Berbahaya
bagus untuk Madrid.
Baca Juga : Pelatih Timnas: Main 10 Orang, Thailand Tetap Berbahaya
bagus untuk Madrid.
"Kami tidak menduga ini akan jadi drama seperti ini. Tapi tim saya menunjukkan bahwa mereka tahu bagaimana caranya bereaksi," kata Zidane di situs resmi UEFA.
"Saya rasa kami sangat bagus di babak pertama. Yang sangat sakit adalah kami melakukan kesalahan serius dalam cara kami kebobolan di babak pertama."
"Tapi hasil akhir ini hanyalah pertunjukan lain akan karakter yang dimiliki tim saya. Kami selalu bermain untuk menang dan menunjukkan rasa lapar untuk menang. Tidak mungkin kami senang dengan hasil imbang," sambungnya.
Dengan hasil imbang tersebut, Madrid masih berada di dasar klasemen Grup B berbekal satu poin dari dua laga. Mereka tertinggal tiga poin dari Shakhtar Donetsk, lalu satu poin dari Gladbach dan Inter Milan.
0 Comments