Manchester United meraih hasil positif saat bentrok dengan Chelsea di babak keempat ajang Piala Liga Inggris pada Kamis dini hari WIB, 31 Oktober 2019. Setan Merah menang dengan skor tipis 2-1.
Tampil di Stamford Bridge, kedua tim tampil berhati-hati. Peluang emas diciptakan oleh MU di menit ke-13 melalui Scott McTominay yang melepaskan sepakan keras namun masih sedikit melambung.
Tim tuan rumah membalas, lewat akselerasi Christian Pulisic dia mencoba peruntungan tapi peluangnya gagal berbuah gol.
MU akhirnya menciptakan gol pembuka di menit ke-24 melalui titik putih. Daniel James dilanggar di dalam kotak penalti dan Marcus Rashford yang menjadi algojo tidak menyia-nyiakan kesempatan. Tidak ada gol tambahan tercipta, skor 1-0 untuk MU menghiasi babak I.
Di babak kedua, Chelsea lebih tampil terbuka. Hasilnya positif, di menit ke-61 gol penyeimbang tercipta melalui Michy Batshuayi.
Tak mau terus tertekan, MU
Baca Juga : Hasil Liga Champions: Juventus-Madrid Menang Tipis, City-PSG Pesta Gol
menambah juru gedor dengan memasukkan Anthony Martial. Di menit ke-73, Rashford lagi-lagi membuat Stamford Bridge terdiam dengan golnya.
Baca Juga : Hasil Liga Champions: Juventus-Madrid Menang Tipis, City-PSG Pesta Gol
menambah juru gedor dengan memasukkan Anthony Martial. Di menit ke-73, Rashford lagi-lagi membuat Stamford Bridge terdiam dengan golnya.
Jual beli serangan terjadi di 10 menit jelang laga berakhir, tapi tidak ada gol tambahan tercipta. Skor 2-1 untuk MU bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
Susunan Pemain:
Chelsea: Willy Caballero, Kurt Zouma, Marc Guehi, Marcos Alonso, Reece James, Jorginho, Billy Gilmour (Mason Mount 70'), Mateo Kovacic, Michy Batshuayi (Tammy Abraham 79'), C Hudson-Odoi, Christian Pulisic (Pedro 70').
Manchester United: Sergio Romero, Harry Maguire, Victor Lindelof (Anthony Martial 66'), Marcos Rojo, Wan-Bissaka, McTominay, Fred, B Williams, Jesse Lingard (Andreas Pereira 67'), Marcus Rashford, Daniel James.
0 Comments