Conteudo Seluk

Panggil 15 Pemain, Perbasi Gelar Seleksi Timnas Basket 3x3 Putra

Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) telah mengumumkan 15 pemain yang akan mengikuti seleksi Tim Nasional basket 3x3 putra menuju SEA Games 2019. 15 pemain tersebut dipastikan bakal mengikuti seleksi tahap pertama di bawah asuhan pelatih Ali Budimansyah dan asisten pelatih Tri Hartanto.

Kehadiran pelatih yang kerap disapa Budi ini, diharapkan bisa menularkan pengalamannya sebagai legenda Timnas basket Indonesia. Sedangkan Tri mempunyai rekam jejak yang bagus ketika membawa Timnas basket 3x3 putri junior masuk ke jajaran delapan besar dunia.

"Budi dipilih Perbasi karena sudah punya banyak pengalaman di timnas Indonesia. Diharapkan Budi dapat menularkan pengalamannya kepada para pemain," kata Manajer Timnas basket 3x3 putra, Rama Datau, di Jakarta, Selasa 20 Agustus 2019.

Rama juga menjelaskan, sejumlah pebasket yang dipanggil memiliki pengalaman bermain di level internasional. Mereka adalah Rizky Effendi yang pernah menjadi juara pada kejuaraan di Tokyo. Lalu, Kevin Moses yang sering mengikuti ajang basket 3x3 tingkat Asia mewakili Indonesia.

Selain itu, ada pula Danny Ray dan Kevin Yonas Sitorus yang bermain sangat cemerlang di Piala Asia 3x3 di Changsa, China. "Pemilihan pemain yang dipanggil berdasarkan penampilan mereka di IBL 3x3,"

Baca Juga : MU Vs Istanbul Basaksehir: Diwarnai Gol Penalti, Rashford Cs Menang 4-1

ucapnya.

Ke-15 pemain yang dipanggil ikut seleksi kemudian selama dua hari ini akan dipangkas menjadi delapan pemain pada Rabu 21 Agustus 2019. Dari 8 pemain, 4 pemain pertama akan dikirim Perbasi mengikuti turnamen di Maldives, 4 pemain lain akan mengikuti turnamen lain yang saat ini masih dalam koordinasi dengan FIBA.

"Saat ini PP Perbasi masih berusaha melobi FIBA (federasi basket dunia) untuk mendapatkan slot sebanyak mungkin bertanding di ajang basket 3x3 dunia," ujar Rama.

Berikut daftar pemain yang ikut seleksi Timnas basket 3x3 putra:

1. Oki Wira Sanjaya
2. Avan Seputra
3. Sandy Ibrahim Aziz
4. Reggie William Mononimbar
5. Kevin Yonas Sitorus
6. Danny Ray
7. Surliyadin
8. Rizky Effendi
9. Kevin Moses Poetiray
10. Katon Adjie Baskoro
11. Henry Cornelis Lakay
12. Respati Ragil Pamungkas
13. Moh Saroni
14. Moh Alan As'adi
15. Stefan Carsera

0 Comments

Sign In Sign Up Sign In By Facebook